Blog

Pemprov Jatim Akan Fasilitasi Industri Kreatif Hingga Go-International

  |   Business

dpmptsp.jatimprov.go.id, – Pemerintah Provinsi Jawa Timur sangat mendukung perkembangan industri kreatif khususnya start up di Jawa Timur. Salah satunya Kota Malang yang merupakan wilayah potensial bagi industri kreatif untuk berkembang, terlebih malang merupakan satu dari 3 kota yang menjadi tolok ukur industri kreatif di Indonesia.

Melihat hal tersebut Pemerintah  Provinsi Jawa Timur berusaha untuk memfasilitasi industri kreatif sebaik mungkin melalui East Java Super Corridor (EJSC) yang diharapkan mampu menjadi tempat untuk mengembangkan ide-ide kreatif dari para millennial.

“saya harap gak sampai disini, sayang sekali kalo harus berhenti, kita terus fasilitasi kalo perlu sampai internasional,” kata Sjaichul Ghulam, Kepala Bakorwil III Malang dalam pembukaan Gebyar Start Up 2020 yang diselenggarakan pada kamis, (27/8) lalu.

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Jawa Timur memang sedang gencar mendorong kemandirian para milenial yang bertujuan agar nantinya milenial memiliki kemandirian secara finansial, ketika milenial mandiri secara finansial diharapkan nantinya bisa bersinergi dengan pemerintah.

Aris Mukiyono Kepala DInas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Provinsi Jawa timur dalam kesempatan yang sama mengatakan, bahwa pihaknya telah bersinergi dengan beberapa komunitas di Kota Malang pada proses hilirisasi yaitu pemasaran secara global.

“dengan jaringan pemerintah kita berkolaborasi juga dengan beberapa negara yang kebetulan hadir disini ada 3 Dubes ada UK, Australia, dan Jepangmaka tidak menutup kemungkinan kita akan menawarkan sesuatu yang menjadi produk dari teman-teman milenial disini,” ujar Aris.

Kolaborasi Pemprov Jatim dengan para milenial di industri kreatif diharapkan agar bisa bersinergi dalam meningkatkan potensi investasi yang tentunya akan berimbas pada meningkatnya kondisi perekonomian Provinsi Jawa Timur. (ds)